Berapa penghasilan investor kripto di Indonesia berikut hasil risetnya

berapa-penghasilan-investor-kripto-di-Indonesia-berikut-hasil-risetnya

Indonesia menjadi salah satu dari banyak negara yang merasakan gelombang pertumbuhan aset kripto selama tahun 2021 lalu. Aset kripto seperti Bitcoin, Ethereum dan BNB mampu membangun momentum positif yang diperoleh pada akhir tahun 2020 dan mencapai nilai tertinggi baru sepanjang masa pada tahun 2021.

Berdasarkan data Chainalysis, Indonesia masuk kedalam daftar 50 negara teratas yang memperoleh keuntungan yang besar dari aktivitas investasi aset kripto yang direalisasikan. Riset tersebut mengungkap sepanjang 2021, investor kripto dari Indonesia total meraup keuntungan hampir $ 731 juta (setara Rp 10 triliun) selama tahun 2021.

Total keuntungan investor kripto di Indonesia masuk urutan ke-44 dari 50 negara. Peringkat Indonesia sendiri masih kalah dari Malaysia ($ 811 juta), Thailand ($ 1,1 miliar), Filipina ($ 1,3 miliar) dan Singapura ($ 1,7 miliar). Namun, Indonesia menang dari Denmark ($ 690 juta), Uni Emirat Arab ($ 642 juta) dan Yunani ($ 619 juta).

berapa-penghasilan-investor-kripto-di-Indonesia-berikut-hasil-risetnya

Daftar 50 negara yang untung dari investasi aset kripto. Foto: Dok. Chainalysis

Aset Kripto yang Bikin Untung Investor di Indonesia

Dalam riset yang sama, terungkap juga aset kripto yang banyak memberi keuntungan bagi investor di Indonesia. Faktanya, Bitcoin, Ethereum dan koin/token lainnya menjadi aset kripto yang paling banyak membawa untung untuk investor kripto.

Menurut Chainalysis, yang merupakan perusahaan analis blockchain, menjelaskan secara keseluruhan, investor di seluruh dunia meraih total keuntungan sebesar $ 162,7 miliar pada tahun 2021, dibandingkan dengan hanya $ 32,5 miliar pada tahun 2020.

Chanalysis menggunakan metode pengukuran aliran transaksi level makro on-chain dari semua aset kripto yang dilacak ke setiap bisnis mata uang kripto. Kemudian, mereka memperkirakan total, keuntungan kolektif yang dibuat pada setiap aset dengan mengukur perbedaan antara nilai dolar AS dari semua penarikan aset dan nilai semua simpanan aset.

Tim riset kemudian mendistribusikan keuntungan atau kerugian tersebut berdasarkan negara berdasarkan pangsa lalu lintas web yang dicatat setiap negara di situs web masing-masing bursa atau exchange.

Amerika Serikat Menjadi Negara Paling Untung dari Investasi Kripto

Dalam 50 negara teratas, Amerika Serikat yang dapat keuntungan terbesar dari aset kripto, nilainya mencapai $ 46,9 miliar di sepanjang 2021 lalu. AS memang diibaratkan menjadi kiblat perkembangan dan pertumbuhan aset kripto.

Faktanya, hampir seluruh bursa kripto global berbasis di AS, atau paling tidak menjadikan AS sebagai pasar terbesarnya. Peningkatan keuntungan atas kripto di AS pada tahun lalu juga mencetak rekor. Sepanjang 2020 lalu, keuntungan investor kripto di AS hanya mencapai $ 8,1 miliar atau melesat 476%.

Negara berikutnya yang mengantongi keuntungan terbesar dari aset kripto setelah AS adalah Inggris. Keuntungan investor kripto di Inggris pada tahun 2021 lalu, mencapai $ 8,1 miliar.

Lalu, di posisi ketiga adalah Jerman dengan keuntungan investor kriptonya sepanjang tahun 2021 sebesar $ 5,8 miliar. Baik Inggris dan Jerman sepanjang tahun lalu membukukan pertumbuhan keuntungan sebesar 431% dan 423%.

Posting Komentar untuk "Berapa penghasilan investor kripto di Indonesia berikut hasil risetnya"

close